OGAN ILIR, kabarrthreenka.com- Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir menggelar rapat bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Ogan Ilir, (16/9/2025).

Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Pimpinan DPRD Ogan Ilir ini dibuka langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Ogan Ilir, H. Edwin Cahya Putra, S.IP, didampingi Wakil Ketua I Wahyudi, ST, dan Wakil Ketua II Ahmad Syafe’i.

Agenda rapat kali ini membahas Rancangan Perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Rancangan Perubahan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Anggaran 2025.

By admin